[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id- Dampak virus corona dalam dunia olahraga tidak cuma dirasakan di Asia dan Eropa tetapi juga Amerika Selatan. Konfederasi Sepak Bola Brasil (CBF) mengumumkan bahwa dua laga perdana Timnas Brasil di Pra Piala Dunia 2022 bakal ditunda.
Selecao rencananya akan memulai petualangan mereka di ajang tersebut pada 27 Maret waktu setempat dalam pertandingan kontra Bolivia. Lima hari berselang, mereka dijadwalkan bertandang ke Lima untuk menghadapi Timnas Peru.
Keputusan melakukan penundaan itu diambil CBF hanya dua hari setelah FIFA dan Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) setuju untuk menunda laga Kualifikasi Piala Dunia zona Asia pada Maret dan Juni mendatang.
Konfederasi Sepak Bola Amerika Selatan (CONMEBOL) sendiri sampai saat ini belum mengeluarkan pernyataan resmi terkait penundaan laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 tersebut. Akan tetapi, menurut Reuters, kemungkinan besar sepuluh pertandingan yang akan dihelat antara 26 dan 31 Maret itu bakal ditunda seluruhnya.
Sejauh ini, pengumuman CONMEBOL terkait wabah virus corona ini baru soal penyelenggaraan pertandingan Copa Libertadores dan Copa Sudamericana di Paraguay yang harus dilangsungkan tanpa penonton per instruksi pemerintah setempat.
Di Amerika Selatan, kebijakan-kebijakan terkait impak wabah corona di olahraga kebanyakan baru dibuat dalam skala nasional. Selain Brasil, ada pula Argentina yang sudah melarang penyelenggaraan event-event olahraga yang melibatkan peserta dari luar negeri.
©
Selain itu ada Cile yang federasi sepak bolanya sudah mengumumkan bahwa mereka bakal mengkarantina pemain yang bermain di Italia.
Namun, kebijakan ini ada sangkut pautnya dengan pertandingan Kualifikasi Piala Dunia tadi. Jika itu benar-benar batal, ada kemungkinan pemain-pemain seperti Alexis Sanchez dan Erick Pulgar tetap bakal bertahan di Negeri Piza untuk sementara waktu. (msn)