[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Kabar buruk menghampiri Real Madrid. Klub raksasa Liga Spanyol itu bakal kehilangan Dani Carvajal selama dua bulan.
Dani Carvajal mengalami cedera ketika Real Madrid menang 1-0 atas Real Valladolid pada laga pekan ketiga Liga Spanyol, Kamis (1/10/2020).
Bek kanan berusia 28 tahun itu mengalami cedera pada awal babak kedua.
Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, kemudian menarik keluar Carvajal untuk digantikan Alvaro Odriozola pada menit ke-57.
Cedera yang dialami Carvajal ternyata cukup parah.
Melalui laman resmi klub pada Jumat (2/10/2020) waktu setempat, Real Madrid mengonfirmasi bahwa Carvajal mengalami cedera ligamen di lutut kanannya.
“Berdasarkan tes yang dilakukan kepada Dani Carvajal oleh Real Madrid Medical Services, dia telah didiagnosis mengalami cedera pada ligamen kolateral medial di lutut kanannya,” bunyi keterangan resmi Real Madrid.
Sementara itu, menurut laporan Marca, Carvajal akan menepi setidaknya dua bulan untuk menjalani pemulihan.
Cedera yang dialami Carvajal membuat Zidane harus memutar otak menambal lubang di sisi kanan Real Madrid.
Sebab, selama ini Dani Carvajal merupakan pilihan utama di posisi bek kanan klub berjulukan Los Blancos tersebut.
Untuk mengisi tempat yang ditinggal Carvajal selama dua bulan, Zidane memiliki beberapa opsi.
Peluang terbesar untuk mengisi pos bek kanan selama Carvajal absen dimiliki oleh Alvaro Odriozola. Selain itu, Zidane juga masih memiliki Nacho Fernandez.
Dalam kondisi darurat, Zidane juga bisa “memaksa” Lucas Vazquez atau Ferland Mendy untuk bermain sebagai bek kanan.
Adapun Real Madrid akan bertandang ke markas Levante pada lanjutan jornada kelima La Liga atau kompetisi kasta teratas Liga Spanyol musim 2020-2021, Minggu (4/10/2020) malam WIB.
Sejauh ini Los Blancos telah memainkan tiga pertandingan Liga Spanyol dengan hasil dua kali menang dan sekali imbang.
Hasil tersebut membuat Real Madrid menempati peringkat ketiga klasemen Liga Spanyol dengan nilai tujuh.(msn)