[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Ada harga mahal harus dibayar Barcelona ketika memastikan lolos ke final Copa del Rey. Los Cules harus kehilangan Gerard Pique yang kembali mengalami cedera.
Pique sejatinya belum lama ini absen selama tiga bulan karena cedera ligamen lutut. Pique lantas jadi pahlawan kelolosan Barcelona saat menghadapi Sevilla di Copa del Rey.
Tertinggal 0-2 dari leg pertama semifinal, Barcelona yang butuh kemenangan tiga gol tanpa balas malah menyamakan agregat 2-2 di akhir 90 menit. PIque mencetak gol yang membuat skor imbang di masa injury time.
Setelah itu Barcelona akhirnya lolos lewat gol penentu kemenangan Martin Braithwaite di masa perpanjangan waktu 2×15 menit. Kelolosan Barcelona ke final jadi obat pelipur lara penampilan buruk tim musim ini.
Sayangnya, kelolosan itu harus dibayar mahal saat Pique mengalami cedera lutut lagi usai pertandingan itu. Setelah menjalani pemeriksaan tim medis, Pique diharuskan istirahat beberapa pekan sebelum kembali.
“Hasil dari tes yang dijalani pagi ini menunjukkan bahwa pemain tim utama Gerard Pique mengalami cedera ligamen lutut kanannya. Dia harus absen dan perkembangan cederanya akan menentukan seberapa lama dia absen,” ujar pernyataan resmi Barcelona.
Gerard Pique musim ini memang diganggu cedera sehingga cuma tampil 15 kali di seluruh kompetisi. Itu artinya Pique akan melewatkan laga leg kedua 16 besar LIga Champions kontra Paris Saint-Germain.
Barcelona harus bisa membalikkan ketertinggalan 1-4 dari PSG bulan lalu.(msn)