[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id-Timnas Indonesia di bawah kendali Shin Tae Yong akan menjalani sejumlah agenda penting pada tahun 2020. Mulai dari Timnas Indonesia kelompok umur hingga senior putra dan putri digenjot untuk berprestasi.
Tahun ini Timnas Indonesia putra terdiri dari tim senior, Timnas U-22, Timnas U-19, dan Timnas U-16. Sementara tim putri juga membentuk Timnas senior, Timnas U-19, Timnas U-16, dan Timnas sepak bola pantai.
Timnas Senior Putra ditargetkan menembus ranking 150 FIFA, finalis Piala AFF 2020, serta menyelesaikan tiga pertandingan sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan hasil positif.Timnas Indonesia (Senior putra) akan mengikuti laga lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2022 sekaligus Piala Asia. Selain itu turun di Piala AFF 2020, serta enam kali laga uji coba FIFA baik digelar di dalam maupun luar negeri.
Skuat arahan Shin Tae Yong memiliki program enam kali pemusatan latihan masing-masing 14 hari dalam setiap periode FIFA Match Day, menyesuaikan jadwal yang akan dibuat pelatih.
Sementara Timnas U-22 meski tidak ada kalender internasional di tahun 2020 namun berbagai program akan dijalankan tahun ini demi bersaing di Kualifikasi AFC U-23 2021.
Selain itu, pasukan Garuda Muda akan mengikuti Piala AFC U-23 2022 dan SEA Games 2021. Rencananya, skuat arahan Indra Sjafri akan menggelar empat kali pemusatan latihan, masing-masing 14 hari dalam setiap periode FIFA Match Day.
Untuk Timnas U-19 akan mengikuti program Piala AFF U-19 di Indonesia dan Piala Asia U-19 2020 di Uzbekistan. Pemusatan latihan berkala bakal dilakukan untuk mempersiapkan tim.
PSSI menargetkan Timnas U-19 meraih juara Piala AFF U-19 dan menembus semi final Piala Asia U-19 2020.
Timnas U-16 akan mengikuti Piala AFF U-16 di Indonesia dan Piala Asia U-16 di Bahrain. Pemusatan latihan akan digelar mulai Januari. PSSI menargetkan Timnas U-16 meraih juara Piala AFF U-16 dan menembus babak perempat final Piala AFC U-16 2020.
Sementara Timnas Senior Putri akan mengikuti program Piala AFF Wanita 2020 dan beberapa laga FIFA Match Day. PSSI menargetkan lolos babak penyisihan Piala AFF Wanita dan peringkat FIFA naik ke peringkat 50.
Sedangkan Timnas Putri U-19 dan U-16 akan mengikuti Piala AFF Girls U-19 dan U-16 serta berbagai program uji coba dan pemusatan latihan. Mereka ditarget dapat meraih hasil positif di kedua ajang itu.
Adapun Timnas Sepak Bola Pantai akan menggelar enam kali seleksi dan pemusatan latihan di dalam negeri. Selain itu mengikuti Piala AFF sepak bola pantai 2020 dan uji coba dalam dan luar negeri. Timnas sepak bola pantai ditarget menembus semifinal Piala AFF 2020.
Pelatih asal Korea Selatan, Shin Tae Yong, akan fokus memimpin Timnas Indonesia dan U-20 selama empat tahun ke depan.
Dua jabatan tersebut jadi tugas utama Tae Yong. Selain itu, ia akan mengawasi pelatih-pelatih yang bertanggung jawab di Timnas Indonesia U-22 dan U-16.(cnn)