[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id- Tim basket Rusia dan Spanyol menggenapi enam tim pertama yang sudah meloloskan diri ke babak kedua Piala Dunia FIBA 2019 usai kedua tim memenangi laga lanjutan penyisihan grup masing-masing di China, Senin.
Kedua negara menyusul Serbia, Italia, Argentina dan Polandia yang sudah lebih dulu memastikan lolos ke babak kedua.
Rusia berhasil membukukan kemenangan 87-73 atas Korea Selatan dalam laga yang berlangsung cukup ketat di Wuhan Sports Center.
Andrey Vorontsevich dan Vitaly Fridzon masing-masing mengemas 13 poin dalam kemenangan Rusia di tengah tingkat akurasi tembakan terbuka mereka yang mencapai 48 persen, dibantu 11 poin dari Andrey Zubkov dan Mikhail Kulagin.
Sedangkan Korsel masih bertopang pada Daniel Ratliffe alias Ra Gun-ah yang membukukan catatan dwiganda 19 poin dan 10 rebound namun cuma mendapat bantuan 17 poin dari Lee Daesung.
Hasil itu membuat Rusia memastikan diri lolos ke babak kedua mendampingi Argentina yang sudah lebih dulu melenggang dari Grup B dalam laga lebih awal.
Sementara itu di Guangzhou, Spanyol sukses mengalahkan Puerto Rico 73-63 demi meraih kemenangan kedua mereka dan jadi tim pertama yang lolos ke babak kedua dari Grup C.
Penampilan kuarter kedua dan ketiga jadi kunci kemenangan Spanyol, sebab mereka bukan cuma tampil klinis tetapi juga rapat di barisan pertahanan.
Upaya Puerto Rico bangkit pada kuarter pamungkas tak cukup untuk menghindarkan mereka dari kekalahan.
Duo Marc Gasol dan Ricky Rubio jadi penopang kemenangan Spanyol. Gasol membukukan 19 poin dan tujuh rebound, sedangkan Rubio 17 poin dan delapan rebound.
Sedangkan Puerto Rico disokong raihan 13 poin Gian Clavell dan 11 poin Gary Brownie.
Kendati lolos ke babak kedua, Spanyol mendapati tantangan berat nantinya lantaran mereka berada di Grup J bersama Serbia dan Italia yang sudah lolos dari Grup D.
Sementara itu, Rusia dan Argentina akan bersaing di Grup I dalam putaran kedua bersama Polandia yang jadi tim pertama lolos dari Grup A usai menjungkalkan tuan rumah China. (antara)