[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Hasil bolapada Sabtu dinihari WIB, 30 Januari 2021, menanpilkan rangkaian pertandingan Liga Italia, Liga Spanyol, Liga Prancis, dan Liga Jerman.
Inilah ringkasannya:
Liga Italia: Torino vs Fiorentina 1-1
Pertandingan Torino vs Fiorentina tersaji sebagai awal jadwal Liga Italia pekan ke-20, Sabtu dinihari WIB, 30 Januari 2021. Pertandingan di Stadio Olimpico Grande Torino ini berakhir dengan skor 1-1.
Fiorentina harus kehilangan dua pemainnya karena mendapat kartu merah dalam laga ini. Gaetano Castrovilli dan Nikola Milenkovic diusir wasit pada menit ke-61 dan 71.
Tim tamu itu sebenarnya mengawali laga dengan baik. Mereka sempat menjebol gawang lawan pada menit ke-49 lewat Dusan Vlahovic, namun gol tersebut dianulir wasit, dengan bantuan VAR (video asisten wasit), karena offside.
Setelah Castrovilli diusir wasit, Fiorentina justru unggul lewat gol Franck Ribery pada menit ke-67. Namun, Milenkovic kemudian juga mendapat kartu merah. Permainan mereka benar-benar menjadi pincang.
Kelebihan jumlah pemain dimanfaatkan dengan baik oleh Torino. Mereka meraih gol balasan lewat Andrea Belotti pada menit ke-88.
Bagi Torino, ini menjadi hasil seri keempat dalam lima laga terakhir, yang juga diwarnai satu kekalahan. Fiorentina gagal mempertahankan tren positifnya setelah menang 2-1 atas Crotone.
Baca Juga: Berita Terkini Bursa Transfer: Haaland, Alaba, Lingard, Alexis Sanchez, Dzeko
Hasil ini tak mengubah posisi kedua tim dalam klasemen. Fiorentian bertahan di posisi ke-12 dan Torino di urutan
Liga Spanyol: Valladolid vs Huesca 1-3
Huesca berhasil meraih kemenangan 3-1 di kandang Real Valladolid dalam lanjutan Liga Spanyol pekan ke-21, Sabtu dinihari WIB, 30 Januari 2021.
Meski kalah dalam penguasaan bola (45 persen), Huesca tampil lebih tajam di depan gawang lawan. Mereka langsung unggul tiga gol lewat hat-truck Rafa Mir (menit 37, 50, dan 57).
Valladolid kemudian hanya meraih satu gol lewat Toni Villa di masa injury time.
Kemenangan ini menjadi kebangkitan bagi Huesca yang gagal menang dalam tujuh laga sebelumnya, termasuk lima kali kalah. Valladolid gagal menang untuk keempat kalinya secara beruntun dan meraih kekelahan keduanya dalam periode itu.
Kini, Valladolid menempati posisi ke-16 klasemen dengan nilai 20. Sedangkan Huesca ada di dasar klasemen dengan nilai 16.
Lanjutan jadwal Liga Spanyol pekan ke-21 Sabtu malam ini antara lain akan menyajikan laga Real Madrid vs Levante, Valencia vs Elche, dan Villareal vs Real Sociedad. Barcelona baru akan bermain melawan Athletic Bilbao pada Senin dinihari.
Hasil Liga Prancis: Lyon ke puncak
Olympique Lyonnais naik ke puncak klasemen Liga Prancis (Ligue 1) setelah menang 2-1 saat menjamu Bordeaux. Bek sayap Leo Dubois mencetak gol kemenangan di menit akhir laga.
Lyon unggul lebih dahulu lewat Karl Toko-Ekambi. Tapi, Bordeaux menyamakan kedudukan lewat gol Samuel Kalu. Ketika injury time memasuki dua menit,
Dubois mencetak gol dengan tendangan kerasnya.
Hasil itu mengantar Lyon naik ke puncak klasemen. Tim asuhan Rudi Garcia itu mengumpulkan 46 poin dari 22 pertandingan, unggul satu poin dari Paris Saint-Germain dan Lille yang baru akan bermain pada Ahad malam. PSG bertandang ke Lorient dan Lille menjamu Dijon.
Bagi Bordeaux, kekalahan ini membuat posisi mereka tertahan di urutan ketujuh dengan 32 poin.
Dubois senang dengan kemenangan timnya. “Kami punya tujuan: lolos ke Liga Champions lagi,” kata dia seusai laga.
“Lille dan PSG memiliki satu pertandingan di tangan jadi dalam hal poin per pertandingan kami tertinggal. Tapi kami tetap fokus pada tujuan kami.”
Liga Jerman: Stuttgart vs Mainz 2-0
VfB Stuttgart mengukir kemenangan kandang pertama mereka musim ini saat memukul Mainz 05 dengan skor 2-0 pada pertandingan Liga Jerman yang dimainkan di Mercedes-Benz Arena, Stuttgart, Jumat waktu setempat atau Sabtu dini hari WIB.
Kedua gol kemenangan Stuttgart tercipta pada babak kedua ketika Sasa Kalajdzic memecah kebuntuan melalui golnya pada menit ke-55, sebelum Silas Wamangituka menggandakan keunggulan tuan rumah pada menit ke-72, demikian catatan laman resmi Liga Jerman.
Kemenangan itu tidak mendongkrak posisi Stuttgart di klasemen dan tetap menghuni posisi kesepuluh dengan 25 poin, sedangkan Mainz tetap berada di posisi ke-17 dengan sepuluh poin.
Mainz terlihat berbahaya saat menguasai bola pada fase awal pertandingan. Namun perlahan-lahan Stuttgart mampu mengimbangi permainan tamunya, serta berbalik mendominasi permainan.
Pertahanan Mainz kemudian harus bekerja keras untuk meredam Nicolas Gonzalez dan Silas, sambil berusaha balas mengancam melalui Moussa Niakhate dan Philipp Mwene.
Pada pertengahan babak pertama, kedua tim terpaksa melakukan pergantian pemain. Kapten Stuttgart Gonzalo Castro ditarik keluar lapangan karena cedera, sedangkan Robin Quaison juga harus diganti karena cedera.
Pada awal babak kedua, umpan silang akurat Borna Sosa dari sisi kiri ditanduk dengan sempurna oleh Kalajdzic untuk menjadi gol.
Sosa kemudian harus digantikan dan Mainz hampir menyamakan kedudukan, namun sundulan Karim Onisiwo membentur mistar gawang.
Tidak seperti babak pertama yang berlangsung ketat, permainan mulai terbuka di paruh kedua dan Silas menghukum Mainz dengan serangan balik cepat untuk mengubah skor menjadi 2-0.
Silas menerima bola di tepi kotak penaltinya sendiri, meliuk-liuk melewati pertahanan para pemain Mainz, sebelum melesakkan bola masuk ke gawang tim tamu.
Stuttgart melalui sisa jalannya pertandingan tanpa mendapat ancaman berarti dari Mainz. Mereka pun mengamankan posisinya, sedangkan Mainz tetap tertinggal lima poin dari Cologne pada persaingan perebutan spot playoff degradasi.
Selisih lima poin itu dapat bertambah saat Cologne bertemu Arminia Bielefeld akhir pekan ini.(msn)