[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Berita buruk datang menghampiri legenda MU dan Timnas Inggris, Sir Bobby Charlton. Pria yang kini telah berusia 83 tahun didiagnosis menderita demensia.
Kabar ini datang langsung dari sang istri, Lady Norma Charlton. Dia mengatakannya secara eksklusif kepada The Telegraph dan sekaligus juga mengungkapkan harapannya agar pengetahuan tentang diagnosis demensia suaminya dapat membantu sesama.
Bobby Charlton menderita penyakit yang sama dengan yang pernah diderita rekan setimnya di MU dan Timnas Inggris, Nobby Stiles yang wafat pada 30 Oktober 2020; dan kakaknya yang legenda Leeds United, Jack Charlton yang wafat pada 10 Juli lalu.
Pada masa lalu, mereka bertiga adalah tulang punggung bagi negara. Mereka masuk skuat The Three Lions yang menjuarai Piala Dunia 1966.
Sir Bobby Charlton adalah salah satu korban selamat Munich Air Disaster yang menewaskan skuat MU besutan Sir Matt Busby pada 1958. Usai kejadian itu, dia tetap bisa bermain sepak bola dan akhirnya menjadi legenda.
Sepanjang kariernya membela MU, Charlton mencetak 249 gol dari 758 laga (1956-1973). Untuk Timnas Inggris (1958–1970), pria yang dulunya gelandang ini membukukan 49 gol dari 106 laga.
Menurut The Telegraph, Charlton dan sang istri masih rutin menghadiri laga MU hingga musim lalu. Pria kelahiran 11 Oktober 1937 itu dilaporkan melakukan perjalanan pada Februari ke Irlandia Utara untuk pemakaman eks rekan setimnya, Harry Gregg, yang juga penyintas Munich Air Disaster.(msn)