[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Juventus akan melawat ke kandang Lazio pada pekan ketujuh Serie A atau kompetisi teratas Liga Italia.
Laga Lazio vs Juventus pada giornata ketujuh Liga Italia 2020-2021 bakal digelar di Stadion Olimpico, Minggu (8/11/2020) pukul 18.30 WIB.
Pelatih Juventus, Andrea Pirlo, menyebut partai tandang ke markas Lazio akan menjadi pertandingan yang tidak mudah bagi timnya.
“Ini pasti akan menjadi pertandingan yang hebat dan menyenangkan untuk dimainkan,” kata Pirlo dikutip dari Football Italia.
“Namun, pertandingan ini juga akan sulit karena Lazio adalah tim yang luar biasa dan mereka sudah membuktikan itu dalam beberapa tahun terakhir. Ini sulit, tetapi juga menarik,” ucapnya menambahkan.
Secara khusus, Pirlo menaruh perhatian kepada sosok gelandang yang selama ini dikenal sebagai dinamo permainan Lazio, Sergej Milinkovic-Savic.
“Kami membayangkan mereka bermain dengan formasi 3-5-2 klasik, dengan pertahanan yang sangat rapat,” ujar Pirlo.
“Mereka sangat bagus ketika menyerang, khususnya dengan Sergej Milinkovic-Savic, begitu juga dengan para penyerang mereka,” kata dia lagi.
Apa yang disampaikan Pirlo memang benar adanya. Sebab, Sergej Milinkovic-Savic merupakan motor lini tengah Lazio.
Gelandang asal Serbia tersebut sejauh kini telah mengoleksi dua gol plus satu assist dari lima penampilan di Liga Italia.
“Itulah mengapa kami harus waspada dan sebisa mungkin tidak membuat kesalahan teknis yang bisa memicu serangan mereka,” ujar Pirlo menegaskan.
Juventus bertamu ke markas Lazio dengan bekal positif seusai meraih kemenangan atas Spezia dan Ferencvaros.
Pada dua pertandingan tersebut, pasukan Andrea Pirlo tampil subur dengan menceploskan empat gol pada masing-masing laga.
Meskipun begitu, Juventus wajib mewaspadai kekuatan Lazio. Apalagi, skuad arahan Simone Inzaghi itu terbukti kerap menyulitkan mereka.
Dari lima pertemuan terakhir di semua ajang, Lazio tercatat dua kali bisa mengalahkan Juventus.
Pada lawatan terakhir ke Stadion Olimpico, 8 Desember 2019, Juventus takluk 1-3 di tangan Lazio.(msn)