MediaSport.id -Tony Cascarino menilai, cara melatih Frank Lampard yang cenderung galak lantaran banyak dipengaruhi oleh Jose Mourinho ketika pria Portugal melatih Chelsea di periode awal, sementara Lampard kala itu adalah anak buahnya.
Sang legenda kembali ke Stamford Bridge musim panas lalu setelah memulai karier kepelatihannya di Derby County, untuk menggantikan Maurizio Sarri di kursi panas.
Sejak saat itu, Lampard langsung memasang kebijakannya sendiri di skuad dengan mengimplementasikan filosofi sepakbola menyerang, yang mengintegrasikan deretan prospek akademi ke dalam skuad senior.
Lampard tak segan mengorbitkan nama-nama youngster seperti Mason Mount, Tammy Abraham, Reece James dan Fikayo Tomori, yang semuanya membintang di musim 2019/20.
Sang bos juga tak sungkan mendepak Antonio Rudiger dan Marcos Alonso dari starting line-up saat bentrok dengan Watford Sabtu lalu menyusul keduanya menampilkan performa horor saat tim tumbang dari West Ham United tiga hari sebelumnya. Rupanya keputusan Lampard ini berbuah manis.
Chelsea mengamankan kemenangan 3-0 atas The Hornest untuk mengukuhkan posisi di empat besar. Cascarino mengaku terkesima dengan pendekatan Lampard terhadap Chelsea.
“Apa yang luar biasa dari dia yang saya dapati adalah betapa galaknya dia ketika diperlukan,” tutur mantan striker The Blues itu kepada Talksport.
“Kemarin, dia menarik Marcos Alonso sebagai bek kiri dan memainkan [Cesar] Azpilicueta, menggeser dia dari kanan ke sisi kiri. Dia membangkucadangkan Tammy Abraham dan memainkan Olivier Giroud dan dia juga melengserkan Antonio Rudiger,” imbuhnya.
Cascarino kemudian membandingkan gaya manajemen Lampard dengan Mourinho, terutama pada periode pertama pria Portugal itu di London, di mana kala itu The Special One berhasil merengkuh dua titel Liga Primer Inggris dan empat piala domestik.
“Terkadang Anda harus memanggil sebagai manajer, tapi Frank melakukan itu dengan sangat cepat. Tidak ada kelonggaran bersama dia. Jika dia merasa sesuatu diperlukan untuk berubah, dia melakukannya dan saya penasaran tampaknya hal itu berasal dari hari-hari awal dia bersama Jose,” sambung Cascarino.
“Dia melakukannya secara reguler di Chelsea. Ketika seorang pemain tidak mengatur berat badannya, dia akan langsung mengeluarkannya dari tim,” tandasnya.
Lampard akan menjalani kunjungan krusial saat bentrok di markas Crystal Palace Selasa ini, emapt hari sebelum berjumpa dengan Sheffield United di Bramall Lane.(msn)