[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]
MediaSport.id -Gelandang Tottenham Hotspur, Dele Alli diragukan bisa bermain dalam pertandingan putaran keempat Piala FA di markas Wycombe. Laga Wycombe vs Tottenham Hotspur itu disiarkan langsung di RCTIplus pukul 02.45 WIB.
Menjelang pertandingan, pelatih Jose Mourinho mengatakan Alli diragukan bisa bermain karena mengalami cedera tendon. Dia tidak bisa berlatih dengan anggota skuad yang lain. Mourinho berharap cedera yang dialaminya bukan hal yang serius yang membutuhkan waktu pemulihan hingga berminggu-minggu.
“Dele Alli belum berlatih dalam beberapa hari terakhir. Dia mempunyai cedera ringan di tendon, saya tidak yakin apa dia bisa bermain melawan Wycombe,” kata Jose Mourinho.
Meski begitu, bos Spurs itu belum bisa memastikan. Alasan cedera itu juga yang sebelumnya membuat Alli tidak dimainkan saat melawan Sheffield United.
“Ini bukan jenis cedera yang membuatnya absen selama berminggu-minggu seperti Gio (Lo Celso), tapi cedera yang tidak memungkinkannya untuk berlatih sepenuhnya bersama tim.”
“Itulah yang terjadi dalam beberapa hari terakhir, tidak ada kesempatan baginya untuk berlatih saat ini,” Mourinho menegaskan.
Pemain berusia 24 tahun itu belum tampil di Liga Inggris sejak pembukaan musim dan absen dalam kemenangan 3-1 di Bramal Lane. Masa depannya di Spurs pun menjadi tanda tanya.
Alli hanya bermain empat kali di Liga Inggris musim ini, dengan penampilan terakhirnya di Spurs bulan ini dalam kemenangan atas Marine 5-0 di putaran ketiga Piala FA.
Alli telah dikaitkan dengan Paris Saint-Germain yang kini dilatih mantan bosnya, Mauricio Pochettino. Namun, Tottenham tidak ingin menjual atau meminjamkan pemain internasional Inggris itu selama jendela transfer Januari.
Terlepas dari kurangnya waktu bermain Dele Alli, Jose Mourinho berharap pemain internasional Inggris itu bertahan dan memperjuangkan tempatnya di Tottenham Hotspur yang saat ini bersaing di empat kompetisi berbeda.(msn)