MediaSport.id – Kualitas yang dimiliki megabintang sepakbola, Cristiano Ronaldo sepertinya memang sudah tak perlu dipertanyakan, dia dianggap sebagai salah satu pesepakbola terbaik di dunia berkat kemampuan sekaligus torehan prestasi yang sudah dia catatkan selama ini.
Memutuskan bergabung dengan Real Madrid di tahun 2009, ia langsung menjadi sosok yang sangat diandalkan di lini depan tim, tercatat pemain asal Portugal tersebut sudah bermain di lebih dari 400 pertandingan dan mencetak 430 gol di seluruh kompetisi.
Prestasinya bersama Los Blancos pun nampaknya juga tak perlu diragukan, Ronaldo berhasil memenangkan La Liga, Copa del Rey, Supercopa de Espana, Champions League, UEFA Super Cup hingga trofi Piala Dunia Antarklub. Sementara untuk prestasi individual, pemain yang sempat memperkuat Manchester United itu juga sudah meraih lima Ballon d’Or.
Di musim panas 2019, Ronaldo kemudian mengambil keputusan yang cukup berani, dia memutuskan untuk meninggalkan Santiago Bernabeu dan bergabung dengan Juventus. Di musim perdananya, dia sukses memenangkan Scudetto dan Supercoppa Italiana.
Walau sudah banyak meraih kesuksesan sekaligus selalu berhasil mempersembahkan trofi pada setiap klub yang dibelanya, bukan berarti Ronaldo disukai oleh semua pihak, tak jarang, pemain berusia 33 tahun itu juga mendapatkan cemoohan dari pendukung timnya sendiri.
Setelah sekian lama bungkam, Ronaldo pun akhirnya buka suara dan mengaku bahwa dirinya sama sekali tak peduli dengan hal tersebut, bahkan dia juga menilai jika cemoohan tersebut justru membuatnya semakin jauh lebih kuat.
“Saya selalu harus berada dalam kondisi optimal, baik saat berada di dalam maupun di luar lapangan. Kita hanya bisa merasa dalam kondisi yang baik saat melawan tim yang juga berkualitas,” ungkap Ronaldo dilansir Calciomercato.
“Saya suka berhadapan dengan lawan yang kuat, karena mereka terus mendorong saya untuk menampilkan performa maksimal. Tim lawan boleh saja terus memberikan cemoohan, tetapi saya menggunakan hal tersebut untuk terus meningkatkan performa dan menjadi pemain yang tidak bisa dihentikan,” tambahnya.
Setelah sukses mengantarkan Juve menutup musim dengan dua trofi berbeda, Ronaldo juga meraih kesuksesan bersama timnas Portugal, mereka baru saja menjuarai UEFA Nations League pasca mengalahkan Belanda dengan skor 1-0, 10 Juni lalu. (90min)