Peserta Bundesliga Setuju Suporter Datang Ke Stadion

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]

MediaSport.id -Klub peserta Bundesliga menyetujui rencana untuk memungkinkan suporter untuk datang kembali ke stadion. Rencana tersebut bisa direalisasikan paling cepat pada awal musim 2020/2021 yang dimulai pada 18 September mendatang.

Keputusan final itu dilakukan setelah ada diskusi antara tim dan politisi lokal di masing-masing 16 negara bagian di negara itu. Menteri kesehatan dijadwalkan bertemu pada Senin (10/8) untuk diskusi lebih lanjut.

Dalam kesepakatan disebutkan bahwa alkohol tidak diizinkan masuk dan tidak ada penggemar di area berdiri hingga akhir Oktober. Selain itu, tidak ada penggemar tandang sampai pada akhir tahun 2020.

Selain itu, akan ada pengumpulan data penonton yang menghadiri pertandingan. Sayangnya, belum ada indikasi berapa banyak penggemar yang boleh masuk ke stadion.

“Kapan penggemar kembali ke stadion bukan berasal dari keputusan DFL, tapi dari para pemimpin politik. DFL tidak akan mengarapkan atau menuntut apapun. Tapi kami bersiap untuk mengambil langkah kecil ketika saatnya tiba,” kata kepala eksekutif Deutsche Fussball Liga (DFL) Christian Seifert seperti dilansir dari laman Sky Sports.

Dia menyebut sepak bola profesional bisa kembali hanya dalam beberapa langkah. Bukan dengan cepat dari keputusan politisi untuk memberikan lampu hijau agar stadion penuh.

“Kita harus merebut kembali normalitas dalam langkah-langkah kecil. Tidak seorang pun di DFL akan menuntut jumlah penggemar tertentu. Itu tidak bertanggung jawab,” katanya.(msn)

Exit mobile version