Menteri Olahraga Italia Sebut Cristiano Ronaldo Langgar Protokol Kesehatan

[responsivevoice_button voice=”Indonesian Female” buttontext=”Baca Artikel”]

MediaSport.id -Menteri Olahraga Italia Vincenzo Spadafora mengaku tidak tahu penyebab Cristiano Ronaldo bisa ke Italia dalam kondisi positif covid-19. Menurutnya, penyerang Juventus itu bisa saja telah melanggar protokol kesehatan.

Pemilik lima Ballon d’Or itu sempat menjalani jeda internasional untuk membantu timnas Portugal sejak pekan lalu. Dalam kurun waktu itu, Ronaldo tampil menghadapi Prancis dan Spanyol, tapi dilarang turun kontra Swedia karena terdeteksi positif covid-19.

Bukannya menjalani isolasi mandiri setelah adanya hasil positif tersebut, Ronaldo malah terbang ke Turin, Italia yang merupakan markas Juventus. Pihak klub menyebutkan izin bepergian didapat karena Ronaldo terbang dengan jet medis pribadi.

“Cristiano Ronaldo kembali ke Italia dengan penerbangan medis atas permintaannya sendiri dan sudah disetujui oleh otoritas kesehatan terkait. Itu dilakukan karena dia ingin menjalani isolasi mandiri di rumahnya.” tulis pernyataan pihak Bianconeri.

Sementara Juve optimistis Ronaldo melakukan langkah yang tepat, Spadafora malah berpikir sebaliknya. Dia menegaskan tidak tahu kesepakatan apa yang memperbolehkan memasuki Italia karena seharusnya Ronaldo langsung mengisolasi diri.

“Tanpa izin otoritas kesehatan, saya pikir dia (Ronaldo) telah melanggar protokol (penanganan covid-19),” ujar Spadafora kepada Rai Radio ketika ditanya apakah Ronaldo telah melanggar peraturan.

Karena harus menjalani isolasi mandiri selama 10 hari, artinya Ronaldo belum bisa dimainkan dalam berbagai laga terdekat Juve termasuk kontra Crotone, Verone dan laga pembuka fase grup Liga Champions melawan Dynamo Kiev.

Ronaldo masih berpeluang ikut menghadapi Manchester United pada lanjutan fase grup Liga Champions pada 28 Oktober mendatang. Tapi, itu baru bisa terjadi apabila dia sudah dinyatakan negatif covid-19. (goal)

Exit mobile version